Kedai Sahabat 'GEMAS' Bu Julaikha, Laris Manis Siap Diborong Warga

Tiap hari, Ibu 2 Anak tersebut dengan penuh semangat menyiapkan puluhan porsi pesanan Nasi Ayam Geprek & Mie Pangsit Jakarta yang sudah dikenal warga melalui kelompok UMKM lokal 'Bratang Market'.

Sebagai bentuk dukungan, Sahabat Mustahiq bersama perangkat Kelurahan Ngagelrejo Kota Surabaya menyalurkan bantuan sarana kepada 'Buk Jul' dari realisasi dana zakat & infak yang sahabat tunaikan.

Berlokasi di Bratang Gede 3, Ibu Julaikha berdagang mulai pagi hingga malam menjajakan kuliner khas buatannya untuk menghidupi dirinya dan kedua anaknya.

Jadi, mau pesan Mie Pangsit & Ayam Geprek level berapa nih..?

Gerobak Mandiri Sejahtera
Mandiri Bersama, Berdaya Bersama