Sinergi Kebaikan, Bantunan Pembangunan Masjid Al-Marzuqi di Daerah Pelosok Malang

Alhamdulillah pada hari Senin (28/11) Sahabat Mustahiq telah melaksanakan kegiatan kolaborasi dalam Pembangunan Masjid Al-Marzuqi di daerah pelosok Dsn. Sumber Nanas, Ds. Druju, Kec. Sumawe, Sumbermanjing Wetan, Kab. Malang.

Dusun yang berlokasi di pelosok ini seluruh warganya adalah muslim, total ada 40 KK lebih yang tinggal disini.

Di daerah ini belum ada Masjid satupun yang berdiri, sehingga warga ketika sholat Jum'at mengharuskan pergi ke desa sebelah.

Dengan dibangunnya  masjid yang insyaAllah akan segera selesai ini warga sangat bersyukur dan terlihat semangat dalam proses pembangunannya.

Terima kasih kepada donatur dan seluruh pihak yang telah bersinergi bersamadalam pembangunan masjid ini. Semoga memberikan manfaat bagi warga sekitar dan berkah untuk semuanya aamiin.

Sahabat Mustahiq
Menebar Senyum, Berbagi Bahagia