Keseruan Berbelanja Bareng Yatim Dhuafa' & Fisabilillah
in Kabar Anda
on 23 Juli 2018
Belanja Bareng Yatim Dhuafa' dan Fisabilillah merupakan bagian dari agenda Yayasan Mustahiq di Ramadhan 1439H. Yayasan Mustahiq mengadakan kegiatan tersebut berada di daerah Desa Pandansari, Poncokusumo, Kabupaten Malang (8/6). Acara tesebut di diikuti sekitar 50 anak Yatim Dhuafa' yang terdiri dari dua dusun yaitu, Dusun Sukoasri dan Dusun Wonoasri.
Kegiatan di mulai ba'da Jumatan tersebut membuat anak-anak merasa riang gembira karena di ajak langsung berbelanja baju lebaran langsung ke pusat perbelanjaan. Acara ditutup dengan penyerahan santunan, penyerahan peralatan sekolah serta buka bersa dan do'a penutup.


