Majalah Mustahiq Edisi 173 - September 2025

Dalam Islam, bersyukur merupakan perintah Allah SWT dan bagian dari keimanan. "Maka makanlah yang halal lagi baik dari rezeki yang telah diberikan Allah kepadamu; dan syukurilah nikmat Allah, jika kamu hanya menyembah kepada-Nya." (QS. An-Nahl: 114)

Manusia cenderung lebih mudah melihat apa yang tidak mereka miliki daripada apa yang sudah mereka dapatkan. Hal ini membuat mereka lupa untuk mensyukuri nikmat yang sudah ada, seperti kesehatan, rezeki, keluarga, dan lain-lain. Keseringan kita lebih banyak membandingkan nikmat Allah SWT pada orang lain dengan nikmat- Nya yang ada pada kita sehingga kita lupa bersyukur atas nikmat kita sendiri.

Salah satu manfaat yang akan dirasakan oleh seseorang ketika bersyukur adalah jiwa dan pikiran menjadi lebih tenang. Selain itu, dengan bersyukur, umat Islam akan menjadi lebih dekat dengan Allah SWT, sehingga InsyaAllah dapat diberikan kemudahan dalam menjalani kehidupan. Wallahu A'lam.

Redaksi Majalah Mustahiq
Nutrisi Hati, Nutrisi Ilmu